Minggu, 18 Januari 2015

Gizi untuk Bayi di Usia 6 - 24 Bulan


Bayitip.blogspot.com - Gizi untuk Bayi di Usia 6 - 24 Bulan. Bunda yang setia membaca laman ini pasti sudah mengetahui bukan, bahwa MPASI (makanan pendamping ASI) begitu penting karena asupan dari ASI saja tidaklah cukup untuk bayi pada usia 6 bulan ke atas? Kali ini akan membahas gizi yang dibutuhkan untuk usia 6-24 bulan. Ada dua variasi MPASI yaitu MPASI buatan sendiri (MPASI keluarga) dan MPASI siap saji (olahan pabrik).

Yang perlu ditekankan dalam MPASI adalah pemberian makanan yang bervariasi karena kandungan gizi yang berpatok pada satu jenis makanan saja itu tidak cukup. Tidak ada satpun makanan yang gizinya seimbang. Yang penting diperhatikan untuk pemilihan jenis makanan adalah bersih, aman dari bakteri atau bahan kimia yang berbahaya bagi bayi.

Gizi yang perlu diberikan kepada bayi usia 6-24 bulan, yaitu:
  1. Energi. Total energi yang dibutuhkan yaitu 950 kkal per hari untuk menunjang keseluruhan proses pertumbuhan dan perkembangan anak.
  2. Protein. Jumlah protein yang dibutuhkan adalah 20 gram per hari untuk menunjang pertumbuhan dan perkembangan otak.
  3. Lemak. Adanya lemak begitu penting untuk proses tumbuh kembang sel-sel saraf otak dan kecerdasan anak.
  4. Vitamin A, C, untuk kesehatan mata, kulit dan daya tahan tubuh.
  5. Yodium , kalsium, zinc, zat besi, asam folat, yang semuanya penting untuk menunjang pertumbuhan dan perkembangan anak baik semua organ maupun otaknya.

Nah, bagaimana sekarang sudah jauh lebih tahu kan, soal gizi bagi bayi anda di usia 6-24 bulan? Semoga bermanfaat.

0 komentar:

Posting Komentar